All for Joomla All for Webmasters

Cara Pembuatan Akun Edmodo untuk Siswa

Proses pembuatan akun untuk siswa, sangat mudah dilakukan. Yang terpenting perlu disiapkan oleh guru adalah Kode Grup / Kelas. Kode Grup dapat dilihat pada tampilan depan dari grup. Sebelum siswa mendaftarkan dirinya ke Edmodo, mintalah kode grup pada gurunya.

Kode Grup / Kelas 

 

Adapun langkah-langkah untuk melakukan pendaftarannya adalah sebagai berikut :

1. Kunjungi webiste edmodo dengan mengetikkan url http://www.edmodo.com pada address bar web browser yang digunakan.

2. Maka akan tampil halaman depan dari Edmodo

3. Kemudian Klik Tombol I’m a Student untuk melakukan Proses pendaftaran menjadi Siswa.

4. Masukkan Suku Kata pertama dari nama siswa (1), lalu masukkan juga suku kata berikutnya pada kolom berikutnya (2).

Pengisian Data Edmodo untuk Siswa 

5. Lalu masukkan kode grup yang telah disediakan oleh guru (3).

6. Buatlah nama pengguna atau username baru dengan penamaan yang unik atau nama-nama yang belum digunakan oleh siswa yang lain (4).

7. Untuk email, boleh diabaikan saja, jika ingin diisi juga, pastikan bahwa email yang digunakan masih aktif dan sering digunakan (5).

8. Tetapkan password atau kata sandi (6).

9. Terakhir, klik tombol Sign Up For Free untuk melakukan pendaftaran (7).

10. Jika berhasil, maka siswa akan ditampilkan halaman seperti gambar berikut ini :

Halaman Depan Edmodo untuk Siswa

I'm Teacher Vocational School in SMK Labor Pekanbaru. I interested in Computer, Networking, Web Design, Blogging and the development of computer education.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *