All for Joomla All for Webmasters

Nama Folder yang tidak bisa dibuat pada Windows

Tidak semua folder bisa dibuat pada sistem operasi Windows. Beberapa nama tersebut dianggap sebagai sistem oleh Windows, sehingga tidak bisa digunakan.

Mengapa tidak bisa digunakan ? Karena Windows telah mencadangkan nama-nama tersebut untuk digunakan dalam memorinya. Untuk membuktikannya silahkan klik Start > Run > Ketikkan cmd, dan tekan Enter atau tombol Enter. Kemudian ketikkan perintah mem /d.

 

mem-d

Dari perintah diatas dapat dilihat bahwa nama-nama tersebut digunakan untuk “System Device Driver”.

folder-aux Penasaran untuk mencobanyakan ?Kalau anda tidak percaya, silahkan dicoba untuk membuat folder dengan nama “aux” (tanpa tanda petik). Caranya, klik kanan pada desktop atau ditempat yang anda suka, lalu beri nama aux dan tekan enter. Apa yang akan terjadi ? Windows tidak akan merespon pemberian nama tersebut. Nama folder tetap akan menjadi New Folder.

Beberapa nama lain yang tidak bisa digunakan untuk nama sebuah folder adalah :

con lpt9
prn com1
lpt1 com2
lpt2 com3
lpt3 com4
lpt4 com5
lpt5 com6
lpt6 com7
lpt7 com8
lpt8 nul

Jika anda ingin tetap membuat folder dengan nama-nama diatas, kita dapat melakukan trik pada MS-DOS. Caranya adalah sbb :

Buka Command Prompt, lalu ketikkan :

md aux\\

Ingat, harus menambahkan tanda \\ dibelakang nama foldernya. Dan untuk menghapusnya, juga harus melakukan hal yang sama dengan cara membuatnya :

rd aux\\

I'm Teacher Vocational School in SMK Labor Pekanbaru. I interested in Computer, Networking, Web Design, Blogging and the development of computer education.

1 Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *