All for Joomla All for Webmasters

Download dan Install Google Font di Komputer

google-fonts Google Fonts merupakan jenis tulisan yang benar-benar gratis digunakan untuk keperluan anda, baik itu proyek pribadi maupun proyek komersial. Dengan menggunakan Google Fonts, kita tidak perlu cemas dengan masalah lisensi. Semua koleksi fonts-nya sangat bagus dan menarik. Hanya saja Google Fonts ini banyak digunakan pada proyek yang bersifat online seperti website atau blog.

Tetapi sebenarnya Google Fonts bisa di download dan digunakan pada komputer anda dirumah. Nah mau tau caranya ?

 

Cara Mendownload Google fonts :

1. Silahkan klik pada link berikut ini : Google Fonts directory

2. Pilihlah beberapa koleksi fonts yang ingin anda download dengan mengklik tombol “Add to Collection”.

3. Setelah Anda memilih fonts yang akan di download, lalu klik tulisan "Download your Collection".

google-fonts-selected

4. Akan muncul tampilan untuk mengklik file TTF yang dikemas kedalam file zip. Download file tersebut.

google-fonts-download

5. Setelah selesai download, ekstrak filenya, dan copykan file TTF nya kedalam folder Font atau melalui Control Panel > Fonts > Install New Font.

Semoga bermanfaat.

I'm Teacher Vocational School in SMK Labor Pekanbaru. I interested in Computer, Networking, Web Design, Blogging and the development of computer education.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *